Marrin News

Di Uningrat, Wawali Tamnge Minta Perguruan Tinggi Ciptakan Generasi Emas


Penulis | Editor: Gery Ngamel

TUAL, MARRINnews.com - Wakil Wali (Wawali) Kota Tual Usman Tamnge meminta Perguruan Tinggi yang berada di Kota Tual, agar mampu menciptakan generasi emas di masa yang akan datang.

Secara khusus kepada Universitas Ingratubun (Uningrat), Tamnge mengakui, kamps tersebut telah menghasilkan banyak kaum intelektual serta memberi ruang belajar bagi anak-anak Adat Kei meraih masa depannya, sesuai kompetensi dan keahlian masing-masing.

“Tunutan global pada pembangunan, kebutuhan sumber daya manusia memiliki andil besar guna mengeksplor seluruh sektor bagi perubahan peradaban bangsa,” kata Wawali Tamnge.

“Uningrat Tual telah memiliki suatu keunggulan yang dapat dibanggakan, para lulusan harus mampu bertindak dinamis dan dapat memanfaatkan seluruh peluang untuk terjun ke dunia kerja, menciptakan lapangan kerja, berpartisipasi dalam membangkitkan opini dan optimisme di tengah pesatnya pembangunan,” imbuh Tamnge.

Tamnge optimis, kerjasama dan kolaborasi yang tinggi dari semua pihak akan mampu mewujudkan  generasi penerus bangsa yang cerdas, serta dapat mengimlementasikan ilmu yang diterima di bangku perguruan tinggi, selaras dengan target pembangunan jangka panjang yang dirancang pemerintah, ditopang sumber daya lain yang dapat dioptimalkan ke depan.

Baca Juga

Berita Populer

Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar