Penulis |
Editor: Gerry Ngamel
TUAL,
MARRINnews.com - Sebanyak lima kontingen pada perhelatan Pesta
paduan suara gerejani (Pesparani) ke-4 Maluku, kini telah berada di Kota Tual.
Lima kontingen tersebut tiba sekitar pukul 21.15 WIT di Pelabuhan Yos Sudarso
Tual, dengan menumpangi KM Tidar, Selasa (20/9/2022).
Kelima kontingen yang telah tiba yakni kontingen dari
Kabupaten Buru, Kabupaten Seram Bagian Barat, Kabupaten Buru Selatan, Kota
Ambon, dan Kontingen Kabupaten Maluku Tengah.
Kehadiran para peserta yang mewakili lima kabupaten ini
mendapat sambutan hangat dari Pemerintah daerah dan masyarakat Bumi Maren, Kota
Tual, baik Kristen maupun muslim. Tak luput tokoh adat, Raja Dullah dan Raja
Ohoitahit juga hadir memberikan penyambutannya secara adat.
Pantauan MARRINnews, masyarakat tampak sudah memadati
dermaga Yos Sudarso Tual sejak pukul 20.00 WIT. Mereka sangat antusias untuk
memberikan sambutan terbaik bagi setiap peserta Pesparani ke-4 Maluku yang
hadir di Kota Tual.
Iring-iringan kesenian khas Kei bergema mengiringi hentakan
kaki peserta saat menuruni tangga kapal. Rombongan kontingen juga disuguhi tarian
khas Kei.
Saat berada di atas dermaga, kontingen disambut oleh Ketua Umum Panitia Pesparani IV Maluku Ahmad Yani Renuat. Ia didampingi Pastor Paroki Tual RD Jack Renyaan. Dua tokoh itu, bergantian mengalungi syal kepada ketua rombongan perwakilan kontingen.
"Atas nama Pemerintah daerah dan warga Kota Tual, kami
sampaikan terima kasih atas kehadiran seluruh rombongan kontingen yang hadir
malam ini. Kami menyambut dengan penuh cinta damai, cinta kasih dan kasih
sayang. Selamat datang di Bumi Maren, Kota Tual," ucap Yani kepada
rombongan kontingen.
Sekretaris Daerah Kota Tual itu pun berharap warga dapat
memberikan pelayanan maksimal dan terbaik bagi setiap peserta Pesparani. Pelayanan
terbaik, lanjut kata Yani, harus diwujudnyatakan sebagaimana identitas Kota Tual
sebagai kota toleransi.
"Sebagai kota toleransi terbaik di Indonesia, tentunya
tidak hanya dinyatakan dengan acara-acara formalitas belaka. Tetapi kita harus
dapat wujudnyatakan dalam interaksi antar individu dalam kontingen yang ada," tegas Yani.
Sekda pun berharap agar peserta Pesparani ke-4 Maluku dapat
berkoordinasi baik dengan pihak panitia penyelenggara selama event berlangsung.
"Sudah ada kontak person yang kami bagikan kepada
setiap kontingen. Kalau ada kekurangan dalam pelayanan selama perhelatan
Pesparani di Kota Tual, tolong disampaikan secara terbuka, kami siap untuk
melayani semuanya," pungkas Yani.
Sebagai informasi, adapun jumlah peserta dari Kontingen Buru
sebanyak 31 orang, Kontingen Buru Selatan 70 orang, Kota Ambon 109 orang, Seram
Bagian Barat 65 orang dan Kontingen Maluku Tengah sebanyak 72 orang.