Kontributor | Editor: Jimmy/Gerry Ngamel
TUAL, MARRINNEWS.com - Anggota Komisi III DPRD Kota Tual
dari Fraksi, Rivai Sether diketahui pada Rabu (28/2/2022) membagi-bagikan Kitab
Suci atau Alkitab kepada umat Nasrani di Dusun Ohoitel Kampung Baru (OKB), Desa
Ohoitel, Kecamatan Pulau Dullah Utara-Kota Tual, Provinsi Maluku.
Aksi sosial Politisi Partai Nasional Demokrat (Nasdem) tersebut
lantas ramai diperbincangkan warganet, dan menuai apresiasi warga di dusun
setempat.
Kepada Marrinnews.com, Rivai katakan, aksi bagi-bagi Alkitab
kepada warga OKB, ia lakukan saat pelaksanaan masa reses tahun 2022 bersama
konstituen di daerah pemilihannya (Dapil). Adapun sebanyak 400 buah Kitab Suci
dibagikan kepada umat Kristen di Dusun OKB saat itu.
Menurut Rivai, dirinya adalah bagian dari kehidupan
masyarakat adat Utan Tel Timur. Oleh karena itu, sudah sepatutnya hal itu ia lakukan.
"Selaku putera Utan Tel Timur, sudah sepatutnya saya memberikan
sumbangsih kepada saudara-saudara yang beragama Kristen Protestan. Ini juga sebagian
bentuk implementasi nilai toleransi antar umat beragama," tegas Pria
Muslim itu.
Aspirasi Warga
Dalam reses kemarin juga, Rivai katakan bahwa pihaknya menyaring
berbagai aspirasi dari masyarakat OKB. Dua hal utama, diantaranya terkait keluhan
warga terhadap layanan air bersih dan program alat tangkap perikanan.
Soal sarana air bersih, lanjut Rivai, warga mengangangap pelayanan
yang diberikan belum merata. Sedangkan soal sarana tangkap, menurut warga,
mereka belum pernah mendapat sentuhan program tersebut dari Pemerintah Kota
Tual.
“Banyak masukan dan usulan masyarakat soal program bantuan
nelayan yang kebanyakan tidak tepat sasaran. Sedangkan pelayanan air bersih
tidak continue, padahal instalasi pipa air sudah terpasang,” cetus Sether.
Terkait sarana tangkap perikanan, Rivai ungkap, warga OKB
sudah sering mengajukan proposal pengadaan bantuan ini, hanya saja belum
diakomidir instansi teknis. Warga lantas resah dan merasa kecewa atas hal ini.
"Banyak masukan yang di berikan oleh warga di Ohoitel
kampung Baru, terutama pada sarana air bersih, insya Allah kita akan perjuangkan
ini biar nantinya warga bisa menikmati air itu," tutur Sather
"Kita tidak mengetahui alasan apa sehingga nelayan di Ohoitel
kampung baru, ada yang belum mendapatkan bantuan alat pancing. Namun dengan
adanya keluhan masyarakat ini, kedepannya Pemkot Tual perlu memberdayakan
sektor kelautan dan perikanan," sambung dia.
Sather menandaskan, akan semaksimal mungkin memperjuangkan kepentingan rakyat, terutama
dalam sektor perikanan dan kelautan.