Marrin News

BMKG Tual Imbau Masyarakat Waspada Potensi Cuaca Buruk

Sumber foto: Istimewa

Kontributor/Editor: Jimmy/Gerry Ngamel ||

TUAL, MARRINNEWS.com - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Maritim Kota Tual menghimbau masyarakat di wilayah pesisir Kota tual dan Maluku Tenggara untuk tetap waspada saat melakukan aktifitas di laut.

Hal itu disamapaikan Kasmet BMKG Kota Tual, Steven Demny kepada Marrinnews.com saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (13/12/2021).

"Kita menghimbau kepada masyarakat khususnya para Neyalan dan pengguna transportasi laut untuk hati-hati saat melaut karena saat ini cuaca lagi buruk," kata Steven.

Demny menjelaskan, kondisi sekarang ini adalah musim penghujan disertai dengan angin kencang dan pergerakan lanila sehingga untuk berapa hari kedepan intensitas hujan meningkat.

"Untuk di seluruh wilayah indonesia sekarang ini telah memasuki musim penghujan di sertai dengan angin kencang," sebut Demny.

Steven Demny menyebutkan, musim hujan ini juga menyebabkan tinggi gelombang, hingga ada warning untuk kapal-kapal kecil tidak melakukan aktivitas pelayaran.

"Beberapa hari kita berada dalam cuaca hujan yang di mana berkisaran sedang sampai lebat. Untuk kapal-kapal kecil dihimbau juga agar tidak melaut dulu," ujar Demny.

Demny menambahkan masyarakat dapat juga ikut memantau perkiraan cuaca dari BMKG melalui media sosial maupun media elektronik.

"Saya berharap agar para warga yang ingin melaut kiranya bersabar sebab terjadi gelombang tinggi di laut. Masyarakat juga bisa ikut memantau perkiraan cuaca dari BMKG," tutupnya.

Baca Juga

Berita Populer

Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar