Marrin News

Bansos APBD 2021 Malra “Tahap II” Akan Disalurkan Awal Desember

Sekertaris Daerah Maluku Tenggara, Ahamad Yani Rahawarin menyerahkan Bansos Tunai APBD tahun 2021 kepada sejumlah perwakilan KPM di wilayah Kecamatan Kei Besar. Penyerahan berlangsung di Gedung Serbaguna Elat, Minggu (31/10/2021). Sumber foto: Gerry

Penulis/Editor: Gerry Ngamel ||

“Karena ini dianggarkan dalam APBD perubahan tahun 2021 sehingga tidak dibayarkan dari bulan Januari tetapi dibayarkan lima bulan, terhitung Agustus-Desember 2021,” _Hendrikus Watratan, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Maluku Tenggara.

Langgur, MARRINNEWS.com – Pemerintah Kabupaten Maluku Tenggara akan kembali menyalurkan bantuan sosial (bansos) tunai “tahap dua” secara serempak pada awal Desember 2021. Bansos tunai tersebut bersumber dari APBD Kabupaten Maluku Tenggara tahun 2021.

Kepala Dinas Sosial Malra Hendrikus Watratan menyebutkan jumlah penerima bansos APBD 2021 di Kabupaten Maluku Tenggara sebanyak 3.818 KPM. Keluarga penerima manfaat tersebar di 11 kecamatan. Setiap KPM menerima Rp 200.000 per bulan.

“Bansos tunai yang bersumber dari APBD Kabupaten Maluku Tenggara tahun 2021 ini, diberikan khusus bagi masyarakat yang terdampak Covid-19,” kata Watratan kepada Wartawan saat ditemui disela-sela penyaluran bansos di Gedung Serbaguna Elat, Kecamatan Kei Besar, Minggu (31/10/2021).

Menurut Hen, sapaan akrab Kadis Sosial Malra bahwa pemenuhan bansos APBD tahun 2021 di Malra berlaku hanya untuk lima bulan, terhitung Agustus-Desember.

“Karena ini dianggarkan dalam APBD perubahan tahun 2021 sehingga tidak dibayarkan dari bulan Januari tetapi dibayarkan lima bulan saja, terhitung Agustus-Desember 2021,” jelas dia.

Watratan menambahkan, untuk bansos tunai APBD tahun ini yang telah disalurkan ke tiap KPM merupakan pemenuhan tahap pertama, terhitung bulan Agustus-September.

“Ini pembayaran untuk tahap pertama, bulan Agustus-September sebesar Rp 400.000. Nanti di awal bulan Desember barulah akan diserahkan untuk tiga bulan terakhir sebesar Rp 600.000,” ungkap Watratan.

Sementara itu, penyaluran bansos tunai APBD di wilayah Pulau Kei Besar pada Minggu (31/10/2021) telah dilakukan serempak terhadap 700 KPM di 37 Ohoi, Kecamatan Kei Besar.

“Untuk 20 ohoi diserahkan serentak di gedung serbaguna Elat. Bersamaan dengan itu penyaluran yang sama juga dilakukan di wilayah Kecamatan Kei Besar Utara Barat,” imbuhnya.

Sebagai informasi, penyerahan bansos APBD kepada perwakilan KPM di Gedung serbaguna Elat dilakukan oleh Sekertaris Daerah Malra Ahmad Yani Rahawarin. Penyerahan disaksikan langsung Bupati Muhammad Thaher Hanubun dan jajaran Pimpinan Forkopimda Maluku Tenggara.

Turut hadir juga, Wakil Ketua DPRD Malra Alberth Efruan, Kepala Dinas Sosial Hendrikus Watratan dan Kepala Dinas Kesehatan dr Katelrinje Notanubun. 

Bupati Maluku Tenggara, Muhammad Thaher Hanubun bersama jangan Pimpinan Forkopimda dan Wakil Ketua DPRD Malra Alberth Efruan memantau langsung proses penyerahan bansos tunai APBD di Gedung Serbaguna Elat. 

Baca Juga

Berita Populer

Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar