Marrin News

BPJS Ketenagakerjaan Santuni Ahli Waris Peserta Lomba Dayung FPMK yang Meninggal

Bupati Maluku Tenggara M Thaher Hanubun didampingi Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tual Saleh Afif menyerahkan santunan kepada istri mendiang Sebastianus Batlayeri, di Aula Kantor Bupati, jalan Abraham Koedoeboen Langgur, Kamis (29/10/2021). Sumber foto: Gerry Ngamel. 

Penulis/Editor: Gerry Ngamel ||

Langgur, MARRINNEWS.com - BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tual menyantuni ahli waris almarhum Sebastianus (Basten) Batlayeri melalui program Jaminan Kematian (JK) berupa uang tunai sebesar Rp 42 juta.

Almarhum Basten merupakan salah satu peserta lomba dayung sampan Festival Pesona Meti Kei (FPMK) ke-5 tahun 2021. Mendiang Basten meninggal dunia usai membela tim dayung Politeknik Perikanan Negeri Tual (Polikant) pada perlombaan tersebut, Selasa (26/10/2021).

Santunan telah diserahkan langsung Bupati Maluku Tenggara Muhammad Thaher Hanubun kepada istri almarhum, bertempat di Aula Kantor Bupati Maluku Tenggara, Kamis (29/10/2021). Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tual Saleh Afif hadir mendampingi Bupati Thaher dalam proses penyerahan.

Saleh Afif mengatakan, hak almarhum Basten sebenarnya adalah kecelakaan kerja karena mewakili kampus Polikant untuk mengikuti lomba. Hanya saja ia (almarhum) belum terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan dari pihak kampus.

Almarhum Basten terdaftar dari bantuan CSR Bank Maluku, sebagai nelayan dan pembudidaya.

“Makanya kami hanya bayarkan sebesar Rp42 juta untuk kategori meninggal tidak ada hubungan kerja,” jelas Saleh kepada wartawan.

Sementara itu, Bupati Thaher mengungkapkan Pemerintah Kabupaten Maluku Tenggara juga telah memberikan santunan kepada keluarga almarhum sebesar Rp 25.000.000.

“Santunan itu sudah diserahkan langsung kepada pihak keluarga,” kata Thaher.

Terkait keikutsertaan program BPJS Ketenagakerjaan, Bupati menegaskan setiap perusahan, maupun OPD hingga Pemerintah desa agar mendaftarkan pegawai ataupun aparatur desanya sebagai peserta.

“Setiap pekerja, pegawai maupun aparatur desa harus didaftarkan ke BPJS Ketenagakerjaan. Kita tidak mengharapkan hal buruk terjadi dalam hidup kita tetapi tentunya keikutsertaan dalam program BPJS ini sangat membantu kita kelak nanti,” ujar Bupati Thaher.

Baca Juga

Berita Populer

Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar