Marrin News

Anggota DPR RI Hendrik Lewerisa Gelar Bimtek Penumbuhan dan Pengembangan bagi WUB IKM Tual-Malra

Kadis Perindag Tual Darnawati Amir, S.KM., MM., menyematkan secara simbolis tanda peserta bimtek WUB IKM Service AC di Aula Aurelia Hotel Kimson, Langgur, Selasa (23/03/2021). Foto: Nick Renleuw


Pewarta: Nick Renleuw | Marrin News


Langgur, Marrinnews.com – Direktorat Jenderal Industri Kecil, Menengah dan Aneka - Kementerian Perindustrian (Ditjen IKMA Kemenperin) bekerja sama dengan Anggota Komisi VI DPR RI Hendrik Lewerissa, SH., LL.M., menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Penumbuhan dan Pengembangan Wira Usaha Baru (WUB) Industri Kecil dan Menengah (IKM) di Aula Aurelia Hotel Kimson, Langgur.

Bimtek yang diikuti 60 pelaku usaha dari  Kabupaten Maluku Tenggara (Malra) dan Kota Tual ini dibuka secara resmi oleh Anggota DPRD Kota Tual dari Partai Gerindra, Ir. Jacob Silubun mewakili Anggota Komisi VI DPR RI Hendrik Lewerissa, SH., LL.M., pada Selasa (23/03/2021).

Kegiatan bimtek direncanakan berlangsung hingga Jumat (26/03/2021). Para peserta terbagi dalam 3 kelompok yakni WUB IKM olahan ikan asap, WUB IKM Batik, dan WUB IKM Service AC.

Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Tenaga Kerja (Disperindagnaker) Malra, M. A. Jabkenjanan, S.Sos., M.Si., dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas nama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malra kepada Kemenperin RI dan Lewerissa yang memberi perhatian besar kepada Kota Tual dan Kabupaten Malra lewat penyelenggaraan bimtek meski di tengah situasi pandemi Covid-19.

Jabkenjanan mengklaim pihaknya bersama Dinas Koperasi dan UKM Malra selalu berjuang dan telah menyatakan komitmen untuk mendorong dan memfasilitasi para pelaku usaha di Malra. Meski demikian, ia mengharapkan semangat dan motivasi dari para pelaku usaha IKM itu sendiri.

“Saya sangat mengharapkan kepada teman-teman sekalian untuk dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik. Tanpa orang lain yang akan membantu teman-teman, selain pelaku usaha itu sendiri akan membantu diri sendiri. Sekalipun kita memberi perhatian terus-menerus tetapi kalau tidak ada inisiatif, tidak ada dorongan, tidak ada semangat dari bapak ibu sekalian maka saya yakin semua itu tidak akan berhasil,” paparnya.

Anggota DPRD Kota Tual dari Partai Gerindra, Ir. Jacob Silubun menyampaikan sambutannya sekaligus membuka secara resmi pelaksanaan Bimtek Penumbuhan dan Pengembangan WUB IKM di Aula Aurelia Hotel Kimson, Langgur, Selasa (23/03/2021). Foto: Nick Renleuw

Hal senada diungkapkan Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Tual, Darnawati Amir, S.KM., MM. Atas nama Wali Kota Tual Adam Rahayaan dan Wakil Wali Kota Tual Usman Tamnge serta seluruh jajaran Pemerintah Kota (Pemkot) Tual, Darnawati menyampaikan terima kasih kepada pihak Kemenperin RI bersama Lewerissa atas terselenggaranya kegiatan bimtek.

“Kami Pemerintah Kota Tual selalu ada untuk bapak ibu sekalian, kami selalu berusaha untuk membantu bapak ibu baik dari sisi coaching maupun mentoring sampai dengan pengadaan sarana prasarana itu kami akan bantu tapi lagi-lagi kita akan melihat seperti apa motivasi yang bapa ibu tunjukkan dalam peningkatan usaha-usaha kecil yang bapa ibu lakukan,” pesannya kepada para peserta.

Mewakili Anggota Komisi VI DPR RI Hendrik Lewerissa, SH., LL.M., Anggota DPRD Kota Tual dari Partai Gerindra, Ir. Jacob Silubun menyampaikan terima kasih kepada Kemenperin RI, Disperindagnaker Malra dan Disperindag Tual atas sinergitasnya sehingga kegiatan bimtek boleh berlangsung di Kabupaten Malra dan Kota Tual.

“Kegiatan seperti ini tidak semua daerah memperoleh kesempatan, dan kita syukur alhamdullilah puji Tuhan bahwa dapat diselenggarakan di Kota Tual dan Kabupaten Maluku Tenggara. Karena itu harapan kita adalah kita tidak sekadar karena ada kegiatan pelatihan, mumpung ada, kita datang mengikutinya,” pesan Silubun sebelum membuka secara resmi pelaksanaan bimtek.

Sementara itu, Pejabat Fungsional Perindustrian Perdaganan Ditjen IKMA Kemenperin RI, Sunandar, yang hadir langsung di Kota Tual dan Kabupaten Maluku Tenggara menjelaskan, kegiatan bimtek bertujuan untuk meningkatkan nilai tambah, efektivitas produksi, dan kualitas pemasaran para pelaku IKM di daerah ini.

“Saya sebagai Putra Maluku, yang dibesarkan di Maluku, berharap bahwa kita yang di daerah kepulauan seperti ini bisa berkembang lebih maju karena terus terang potensi kita luar biasa terutama perikanan dan pariwisata,” pungkasnya.

Turut hadir dalam pembukaan bimtek antara lain Anggota DPRD Partai Gerindra Kabupaten Malra Abraham Beruatwarin, S.IP., para pejabat Disperindagnaker Malra dan Disperindag Tual, serta para narasumber dan instruktur.

Sempat hadir pula lewat sambungan virtual Anggota Komisi VI DPR RI Hendrik Lewerissa, SH., LL.M., dan Direktur IKM Logam, Mesin, Elektronika, dan Alat Angkut Ditjen IKMA Kemenperin RI, Ir. Dini Hanggandari., M.Si.

Keduanya sempat dijadwalkan untuk menyampaikan sambutan tetapi karena gangguan pemadaman listrik PLN selama sekitar sejam, penyampaian sambutan keduanya akhirnya diwakili masing-masing oleh Silubun dan Sunandar.

Bimtek yang dijadwalkan berlangsung selama 4 hari ini diselenggarakan dengan memperhatikan secara serius protokol kesehatan. Para peserta bersama seluruh narasumber dan instruktur yang hadir di lapangan telah mengikuti rapid tes.

Baca Juga

Berita Populer

Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar