Marrin News

3 Kapal Cumi yang Sandar Di PPN Tual hanya Clearence sebelum ke Fishing Ground

Dari kiri Komandan Lanal Tual Kolonel Laut (P) I Gusti Putu Wisnawa, M.Tr. (Hanla),Kepal PSDKP Tual Sigit Bintoro S.Pi, Kepala PPN Tual Silvinus M. Jaftoran dan Kasat Narkoba Polres Malra Iptu Abdullah Kenne
Dari kiri Komandan Lanal Tual Kolonel Laut (P) I Gusti Putu Wisnawa, M.Tr. (Hanla), Kepala PSDKP Tual Sigit Bintoro S.Pi, Kepala PPN Tual Silvinus M. Jaftoran dan Kasat Narkoba Polres Malra Iptu Abdullah Kenne 



Tual, Marrinnews.com.- Tim Satuan Tugas Angkutan Laut Kota Tual kembali memeriksa secara intensif 80 kru yang berasal dari 3 Kapal diantaranya KM Indah Maju Bersama 5, 6 dan 7 yang sandar di Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Tual, Kamis (2/07/2020) sore.

Pantauan Marrin News, saat sandar selain dokumen kapal serta surat Rapid Diagnostic Test (RDT) dari daerah asal diperiksa, 80 kru kapal wajib menjalani pemeriksaan protokoler kesehatan oleh Tim Medis Gabungan TNi AL dan Dinas Kesehatan Kota Tual.

Pemeriksaan dilakukan dalam 3 tahap mengingat kru per kapal ada yang berjumlah 27 dan 26 orang, terhadap mereka (kru_red) Tim  meminta membentuk barisan diatas dermaga dengan jarak yang telah ditentukan.

Setiap kru yang telah bermasker tersebut satu per satu wajib mencuci tangan, disemprot disinfektan sebelum menjalani pengecekan suhu tubuh menggunakan thermo scan.

Dari hasil pemeriksaan suhu terendah mencapai 34,5 dan tertinggi 36,9 derajat celcius dan dinyatakan normal, Tim juga tidak menemukan kondisi fisik para kru yang menonjol sehingga tidak ada penanganan medis lanjutan.



3 Kapal Cumi dari Zona Merah Hanya mampir Untuk Clearence

Diketahui 3 Kapal Cumi diantaranya KM Indah Maju Bersama 5, 6 dan 7 dengan GT 30 tersebut berasal dari Pelabuhan Perikanan Muara Angke Jakarta Utara mampir ke Tual dengan maksud tuk mengurus Clearence atau Perizinan Dokumen di PPN Tual sebelum ke daerah penangkapan (Fishing Ground) yaitu di Laut Arafura.

"Meski hanya sebentar, terhadap kru kapal tidak saya izinkan berkeliaran, karena pengurusan Dokumen maupun Logistik telah diurus oleh pengurus yang ada disini," Tegas Ketua Satgas Angkutan Laut  yang juga Komandan Lanal Tual Kolonel Laut (P) I Gusti Putu Wisnawa, M.Tr. (Hanla).

"Untuk memastikannya anggota saya sebanyak 6 orang akan saya perintahkan untuk stand by dipelabuhan, hal ini guna memastikan mereka (kru) tidak berkeliaran," Ungkapnya (MN_86)

Editor : Ridwan Kalengkongan

Baca Juga

Berita Populer

Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar