Kepolisian Resort Maluku Tenggara (Polres Malra) menggelar bhakti sosial pembagian sembako dan masker kepada warga sekitar Mapolres Malra Kecamatan Ketsoblak Kota Tual |
Tual, Marrinnews.com.- Dampak langsung Corona Virus Disease 2019(Covid-19) terhadap aktivitas ekonomi warga akibat himbauan Sosial maupun Physical Distancing tentu sangat dirasakan warga khususnya bagi pekerja harian.
Guna mengurangi beban warga selain di Kabupaten Malra, Kepolisian Resort Maluku Tenggara (Polres Malra) kembali menggelar bhakti sosial diantaranya dengan pembagian sembako serta masker kepada warga Kota Tual.
Pantauan Media ini Kapolres Maluku Tenggara AKBP Alfaris Pattiwael S.Ik bersama jajaranya melakukan pembagian sembako serta masker kepada warga sekitar Markas Kepolisian Resort Maluku Tenggara (Mapolres Malra) Kecamatan Ketsoblak Kota Tual.
“Kami berharap dengan bantuan 100 Paket Sembako kepada warga sekitar Mapolres dapat membantu beban akibat dampak Covid - 19," Ujar Kapolres Malra AKBP Alfaris Pattiwael S.Ik, Kamis (14/04/2020).
Kapolres Maluku Tenggara AKBP Alfaris Pattiwael S.Ik saat membagikan paket sembako kepada warga |
Pria dengan dua melati dipundak tersebut juga mengajak warga sekitar agar mengikuti imbauan pemerintah, seperti menjaga jarak aman (pshycal distancing) serta selalu berperilaku hidup sehat
"Warga juga diminta agar selalu memakai masker saat beraktivitas di luar rumah dan tetap berada di rumah jika tidak membutuhkan sesuatu yang penting dluar,” imbau Pattiwael.
Ia menyakini dengan partisipasi semua warga melaksanakan himbauan Pemerintah dapat meminimalisir penyebaran Covid-19 di tanah Kei. (MN_86)
Editor : Ridwan Kalengkongan