Marrin News

413 Pelaku Perjalanan di Malra Dalam Kondisi Sehat

Juru Bicara Tim Covid-19 Malra dr Katrinje Notanubun
Juru Bicara Tim Covid-19 Malra dr Katrinje Notanubun


Langgur, Marrinnews.com – Juru bicara Pemerintah Daerah untuk penanganan Covid 19 Maluku Tenggara, dr. Katrinje Notanubun menyatakan optimis dengan kondisi kesehatan pelaku perjalanan yang berada pada posko-posko karantina terpusat saat ini. Hal itu pasca pemantauan dan pemeriksaan rutin yang dilakukan tenaga medis terhadap pelaku perjalanan tersebut.

“Tim kesehatan yang ada pada masing-masing posko selalu mengecek kesehatan para pelaku perjalanan. Sejauh ini dari hasil pemeriksaan, tidak diketemukan gejala covid-19,” ungkap dr. Ketty Notanubun dalam Konfrensi pers di Langgur, Sabtu (18/4/2020).

Notanubun menyebut, terdapat kurang lebih 413 pelaku perjalanan yang dikarantinakan pada lokasi karantina terpusat, baik yang disediakan Pemda Malra di wilayah Ibukota Langgur maupun di wilayah Kecamatan dan Desa setempat.

Kepala Dinas Kesehatan Malra itu mengingatkan, pelaku perjalanan tidak diperkenankan beraktifitas di luar posko. Tetap menggunakan masker serta menerapkan hidup bersih selama menjalani karantina 14 hari.

dr Ketty menegaskan, pemberlakuan masa karantina kesehatan pada masa pandemi Covid 19 merupakan upaya Pemerintah Daerah dalam memutuskan mata rantai penyebaran virus corona.

“Kami juga tau pasti ada rasa tidak nyaman bagi mereka yang saat ini dikarantina di posko-posko. Tetapi langkah inilah yang harus kita lakukan demi keselamatan diri mereka, keluarga, dan masyarakat malra secara umum,” tegas dia.

Notanubun berharap, seluruh pelaku perjalanan dalam keadaan sehat selama berada di tempat karantina. Sehingga nantinya bisa kembali berkumpul bersama keluarga masing-masing.

Dirinya menghimbau, seluruh pelaku perjalanan harus mematuhi SOP isolasi/karantina 14 hari. Tetap bersabar dan taat terhadap anjuran Pemerintah Daerah. Dengan begitu, dapat memberikan dampak positif bagi negeri ini.


“Bagi masyarakat, jangan panik dengan kehadiran pelaku perjalanan di posko karantina. Jangan di diskriminasikan mereka, karena 413 orang ini semuanya dalam keadaan sehat dan bisa di kembalikan ke rumah masing masing setelah menjalani masa karantina selama 14 hari,” pintanya. (Gerry)

Editor : Ridwan Kalengkongan

Baca Juga

Berita Populer

Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar