Marrin News

Inilah Sikap KAHMI Tual Terkait Langkah DPRD Mempolisikan HMI

Konferensi Pers Majelis Daerah Korps Alumni HMI (KAHMI) Kota Tual yang berlangsung di Cafe Bambu, Minggu (23/02/2020)


Tual Marrinnews.com.- Aksi Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Tual, pada hari Senin tanggal 18 Februari 2020, di perempatan depan Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Tual dimana terjadi aksi pencoretan dan upaya boikot gedung dewan yang berbuntut pelaporan ke Polres Maluku Tenggara dengan nomor : LP/54/II/2020/MALUKU/RES MALRA. Tanggal 18 Februari 2020 oleh pelapor Wakil Ketua DPRD Ali Mardana. 

Merespon hal tersebut maka KAHMI Kota Tual setelah mengikuti dinamika dan dialektika yang terjadi serta mendengarkan kronologis aksi, bersikap bahwa meminta kepada semua pihak untuk tidak menggiring opini tentang masalah aksi HMI dengan maksud  untuk membenturkan institusi HMI dengan DPRD Kota Tual secara terbuka, Apalagi kepada yang tidak memahami secara utuh persoalannya, Hal tersebut disampaikan Sektretaris Majelis Daerah Korps Alumni HMI (KAHMI) Kota Tual Irwan D Latar pada Konferensi Pers yang  berlangsung di cafe bambu, minggu (23/02/2020).

“KAHMI mengapresiasi sikap DPRD Kota Tual yg telah melakukan RDP dengan para pihak terkait sebagai respon dari tuntutan aksi HMI Cabang Tual dengan harapan persoalan tersebut tetap dikawal hingga tuntas,” Ujarnya.

Lebih lanjut ia mengatakan KAHMI menyayangkan sikap DPRD Kota Tual yang telah mempolisikan HMI Cabang Tual. Karena bagi KAHMI, DPR, DPRD adalah representasi dari rakyat yang berkewajiban untuk menerima dan  menindaklajuti setiap aspirasi yang disampaikan oleh rakyat.

“KAHMI Kota Tual akan tetap mengikuti perkembangan dan lanjutan laporan DPRD Kota  Tual ke Polres Malra soal Aksi tersebut,” Tegasnya.

Dirinya meminta Kepada HMI dan KAHMI seluruh Indonesia diminta untuk mengambil tindakan dan langkah hukum terkait laporan DPRD Kota Tual terhadap HMI cabang Tual.

“KAHMI menghormati keputusan DPRD Kota Tual, oleh karena KAHMI tetap kooperatif didalam proses tersebut,” Ujarnya. (MN_86).

Editor : Ridwan Kalengkongan

Baca Juga

Berita Populer

Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar