Marrin News

30 Veteran Pejuang Hadiri upacara Peringatan Hari Pahlawan di Tual

Wali Kota Tual Adam Rahayaan Saat, Ag. M, Si

Tual, Marrinnews.com.- Pemerintah Kota Tual menggelar upacara Peringatan Hari Pahlawan yang berlangsung di pelataran kantor Balai Kota Tual selain di hadiri ASN lingkup Pemkot Tual, Pimpinan OPD,Komandan Kesatuan TNI Polri, Ketua DPRD, juga dihadiri 30 Veteran pejuang kemerdekaan.

Peringatan Hari Pahlawan menjadi momentum untuk anak bangsa mengingat bahwa kemerdekaan yang dinikmati saat ini tidak datang begitu saja namun memerlukan perjuangan dan pengorbanan yang luar biasa dari para pendahulu negeri.

Semangat yang ditunjukkan para pahlawan dan pejuang tersebut hendaknya perlu terus ditumbuhkembangkan di dalam hati sanubari setiap Insan warga negara Indonesia.

"Selain itu peringatan Hari Pahlawan kita bangkitkan semangat berinovasi bagi anak bangsa untuk menjadi pahlawan masa kini sebagaimana tema peringatan Hari Pahlawan tahun 2019: Aku Pahlawan Masa Kini," ujar Wali Kota Tual Adam Rahayaan Saat, Ag. M, Si saat  membacakan pesan Kemensos dalam upacara peringatan Hari Pahlawan di pelataran Balai Kota (10/11/2019).
Ketua DPRD Kota Tual Hasan S Borut saat menyerahkan paket bingkisan

Wali Kota Adam Rahayaan S,Ag. M,Si yang bertindak selaku Inspektur Upacara juga menyampaikan, "Kita juga menumbuhkan semangat kepahlawanan dengan cara menorehkan prestasi di berbagai bidang kehidupan memberikan kemaslahatan bagi masyarakat dan membawa nama harum bangsa di mata internasional."


Peringatan Hari Pahlawan kiranya dapat meningkatkan kesadaran kita untuk lebih mencintai tanah air dan menjaganya sampai akhir hayat jangan biarkan keutuhan NKRI yang telah dibangun para pendahulu negeri dengan tetesan darah dan air mata menjadi sia-sia," ujarnya,

Ia berharap jangan sampai tangan-tangan jahil atau pihak tidak bertanggung jawab merusak persatuan dan kesatuan bangsa.

 "Jangan biarkan negeri kita terkoyak tercerai-berai terprovokasi untuk saling menghasut dan berkonflik satu sama lain. Mari kita maknai Hari Pahlawan dengan nyata bekerja dan bekerja membangun negeri menuju Indonesia maju," pesannya.

Wali Kota Tual Adam Rahayaan S, Ag. M, Si. Saat menyerahkan paket bantuan kepada Veteran

Usai upacara peringatan Hari Pahlawan, Wali Kota Tual Adam Rahayaan S,Ag. M,Si didampingi Ketua DPRD Kota Tual H. S  Borut memberikan paket bingkisan kepada 30 Veteran Perang sebagai ucapan terima kasih atas perjuangannya(MN_86)

Editor : Ridwan Kalengkongan

Baca Juga

Berita Populer

Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar