Marrin News

Pulang Kampung, Wakil Bupati Mimika Promosikan Wisata Kei & Menjajaki Kerjasama

Wakil Wali Kota Tual Usman Tamnge bersama Wakil Bupati Mimika Johanis Rettob S,Sos. MM.

Tual,Marrinnews.com.- Wakil Bupati Mimika Johanis Rettob S,Sos. MM yang juga putra kei asal Desa Faan Kecamatan Kei Kecil Kabupaten Maluku Tenggara saat pulang kampung  selain membawa 300 warga Mimika guna menikmati potensi pariwisata juga bertukar pikiran serta menjajaki beberapa kerjasama strategis.

 “Kehadiran saya disini yang pertama pulang kampung sekaligus silahturahmi bersama stakeholder yang ada di Kota Tual dan Kabupaten Maluku Tenggara untuk bertukar pikiran apa yang bisa Mimika beri dan sebaliknya,” Ujar Rettob usai menggelar pertemuan  bersama Wakil Walikota Usman Tamnge dan OPD di Balai Kota Tual pada Rabu 30 Oktober 2019.
 
Pimpinan OPD Pemkot Tual saat menerima Kunjungan Wakil Bupati Mimika Johanis Rettob S,Sos. M,Si bersama Rombongan diruang Kerja Wakil Wali Kota Tual pada Rabu 30 Oktober 2019
Lebih lanjut dikatakanya saat tiba dirinya membawa 300 warga dari berbagai latar belakang suku yang mendiami Mimika guna menikmati keindahan pariwisata yang ada dikepulauan kei.

“Selain itu saya juga ingin menjajaki kerjasama dibidang perikanan dimana Mimika sebagai bagian kawasan perikanan terpadu pada skema 7,1,8 masih belum terhubung dengan kei agar bagaimana bekerjasama dalam memaksimalkanya,” Ujarnya.
 
Wakil Bupati Mimika Johanis Rettob S,Sos. MM saat bertemu Wartawan di Depan Balai Kota Tual
Dalam lawatanya tersebut dirinya juga membicarakan tentang status kependudukan, dimana sebagaian besar warga kei yang dalam hal ini penduduk musiman yang berkunjung ke Mimika masih terkendala terkait pencatatan kependudukan.

“Sebagian besar warga kei yang mendiami Mimika dalam hal ini apabila ingin menjadi warga mimika agar dipermudah didaerah asal, namun karena sebagian besar adalah penduduk musiman, kami masih terkendala dalam pembuatan surat izin tinggal sementara karena sebagian belum memiliki KTP,” Ungkapnya.

Selain itu Orang Nomor Dua Pemkab Mimika tersebut mengajak Pemerintah Kota Tual untuk sama sama memperjuangkan di Kementrian Perhubungan agar rute kapal Feri lintas sabuk selatan Indonesia juga hubungkan Mimika – Kota tual dan juga Rute penerbangan.


“Selain perhubungan Laut Tidak lama lagi Pemerintah Mimika akan membuka jalur penerbangan Mimika ke Kei, harapanya dengan  terhubungnya Mimika – Kei warga mimika bisa berlibur ke Kei dan sebaliknya apa yang ada di Mimika bisa diakses Warga Kei,” Tutupnya. (MN_86)


Editor : Ridwan Kalengkongan

Baca Juga

Berita Populer

Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar