Penumpang KM Sinabung Saat Dievakuasi |
Marrin News, Tual.- Kapal Muatan (KM) Sinabung milik PT. Pelayaran Nasional (PELNI) dengan rute pelayaran dari pelabuhan Ambon menuju pelabuhan Tual kandas di Dekat Laut Desa Dulah Laut Kota Tual sekitar tujuh mil dengan posisi 132°40’164”BT 5° 33’848”LS pada Kamis (22/12/2016).
informasi yang dihimpun Koran ini sebelum kandas tepat
pada Pukul 17:20 Wit kapal tersebut telah memberikan pengumuman bahwa satu jam
lagi akan tiba di pelabuhan tual, namun tepat pukul 18:00 Wit Kapal Tersebut
kandas.
“sebelumnya su ada pengumuman kapal mau sandar 1 jam
lai tapi pas beta selesai sholat magrib kaget lai kapal su takandas, “ ujar salah satu
penumpang di temui dilokasi pelabuhan feri saat evakuasi.
Diduga kapten kapal pelni Km Sinabung Adi Sucipto lalai, hal ini diakibatkan Kapten KM Sinabung yang baru
perdana tiba ditual sehingga belum mengetahui area pasang surut air, padahal
Rambu Suar alur masuk menyala dan pihak kapal telah berkoordinasi dengan radio
navigasi guna dipandu. Selain itu berdasarkan informasi kecepatan kapal pada
saat itu berkisar 17 knot perjam padahal seharusnya hanya 8 knot karena jarak
yang sudah dekat dengan pelabuhan yos sudarso tual.
Pantauan media ini akibat kandasnya Kapal milik PT
Pelni tersebut Kantor Pelabuhan Syabandar Tual langsung bergerak cepat untuk
mengevakuasi penumpang dengan Kapal Patroli KPLP KN.334 milik Kantor UPP Tual, KN.
364 milik pangkalan PLP Tual langsung menuju ke lokasi guna membantu
mengevakuasi seluruh penumpang KM. Sinabung.
Untuk mempercepat proses evakuasi, pihak perhubungan laut kembali menambah satu buah kapal Feri KMP. Erana Milik ASDP guna mengantar penumpang KM. Sinabung ke dermaga pelabuhan Tual.
Proses efakuasi pun di lakukan namun berjalan lambat
karena cuaca dan kondisi alam sehingga Kapal Feri KMP Erana tidak bisah
mendekat ke kapal KM sinabung sehingga kapal patroli KN. 364 dan KN. 334
membantu mengevakuasi para penumpang ke KMP. Erana.
Saat Evakuasi |
Kepala PT. Pelni Tual Ramzy Muhtar saat di konfirmasi membenarkan kejadian tersebut, dikatakanya bahwa kapal KM. Sinabung berdasarkan manifest mengangkut penumpang sebanyak 300 orang yang dinakhodai oleh Capt. Adi sucipto kandas pada hari kamis pukul 18.00 wit dan dan para penumpang telah 100 persen di efakuasi dengan selamat.
"Kapal Sinabung kandas sekitar pukul 18.00 wit dan kita langsung evakuasi penumpang hingga selesai pukul 02.30 wit dinihari."Jelas Muhtar di ruanganya pada jumat(23/12)
Atas kejadian tersebut, penumpang kapal KM Sinabung Dengan Tujuan Tual Ambon Yang telah membeli Tiket terpaksa dialihkan ke Kapa KM Tidar yang juga Milik PT Pelni.
"Saya himbaukan kepada penumpang KM.Sinabung yang suda beli tiket
agar lapor diri di kantor, Hal ini Guna kita data kembali penumpang yang ke ambon bisa mengunakan kapal KM. Tidar."Tutupnya. (MN_Team)
Editing : Iwan Kalengkongan