Marrin News

145 Pelaku Perjalanan di Malra Negatif Covid-19

Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 Maluku Tenggara, Abdulah Aziz
Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 Maluku Tenggara, Abdulah Aziz


Langgur, Marrinnews.com - Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Maluku Tenggara (Malra) menyatakan, 145 penumpang-pelaku perjalanan negatif virus corona.

“Telah dilakukan permeriksaan sesuai SOP kesehatan terhadap 145 pelaku perjalanan tersebut. Dari hasil permeriksaan tidak ditemukan gejala penderita covid-19 (negatif). Semuanya sehat,” ungkap Abdula Aziz sebagaimana laporan Tim Gustu, Jumat (10/4/2020).

Sesuai data yang diterima Marrin News, 145 pelaku perjalanan dimaksud, diantaranya 46 orang penumpang KM Leuser dan 99 pelaku lainnya menumpang KM. Feri Lobster dari Dobo.

Lebih lanjut Kepala Seksi P3M Dinas Kesehatan Malra itu mengatakan, terhadap pelaku perjalanan dilakukan penjemputan secara langsung oieh Bupati M. Thaher Hanubun yang juga Ketua Gustu Malra, Sekda Malra A. Yani Rahawarin, Forkopimda, para Staf Ahli Asisten Bupati, Pimpinan OPD, dan para Camat.

“Untuk pelaku perjalanan asal Malra itu langsung dibawa oleh para Camat ke Ohoi/desa masing-masing menggunakan transportasi khusus milik Pemda setempat. sebelum berangkat dilakukan pemeriksaan kesehatan dan penyemprotan disinfektan terhadap pelaku perjalanan serta barang bawaan mereka,” jelasnya.

Sementara itu, sebut dia, saat ini terdapat 8 pelaku perjalanan asal Kepulauan Tanimbar, sementara di karantina mandiri di Hotel Langgur sambil menunggu transportasi ke Saumlaki.

“Terdapat pula 2 orang PP asal Kei Besar yang tiba dengan KM. Lauser kemarin yang dikarantina di Hotel ini,” tambahnya.

Aziz menegaskan, pelaku perjalanan yang dikarantina karantina mandiri di Hotel Langgur, rumah keluarga, Ohoi, dan Kecamatan setempat mendapat pengawasan dari tim medis Puskesmas, Camat juga Tim Gustu secara intens memberi pengawasan langsung.

Tim Gustu Malra berharap, kesadaran diri pelaku perjalanan untuk senantiasa mematuhi SOP Isolasi/Karantina mandiri.

“Untuk semua masyarakat dihimbau melakukan pemantauan terhadap setiap pelaku perjalanan, sehingga benar-benar melakukan physical distancing, tetap tinggal dalam rumah. Selain itu, tetap jaga jarak serta biasakan berpilaku hidup bersih,” pintanya. (Gerry)


Editor : Ridwan Kalengkongan

Baca Juga

Berita Populer

Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar