Marrin News

Tim Satgas Malra: Penyemprotan Disinfektan Akan Jangkau Pelabuhan Elat

Ketua Tim Satgas Percepatan Penanganan covid-19 Maluku Tenggara Mohtar Ingratubun (kiri) saat memantau pelaksanaan Penyemprotan Disinfektan di Swalayan Gota, Kamis (26/3/2020)


Langgur, Marrinnews.com.– Dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Corona Virus (Covid-19) di Kepulauan Kei, Pemerintah daerah Maluku Tenggara melalui Tim Satuan Tugas masif melakukan penyemprotan cairan disinfektan pada sejumlah lokasi, sarana fasilitas umum dan Pemerintah.

Dibalik itu, muncul harapan warga yang menginginkan agar penyemprotan dilakukan juga di wilayah-wilayah kecamatan.

Menyikapi permintaan itu, Ketua Tim Satgas Malra Mohtar Ingratubun mengaku, untuk saat ini hal itu belum bisa dilakukan. Oleh karena alat penyemprotan yang dimiliki tim sangat terbatas.

“Ditengah situasi sekarang, kita menyadari sungguh bahwa hal itu perlu dilaksanakan. Namun, alat kita yang ada sekarang sangat terbatas,” ungkap Mohtar Ingratubun dalam Konfrensi Pers di Media Center Covid-19 Malra, Kamis (26/3/2020).

Ingratubun menjelaskan, dengan keterbatasan itu sehingga proses penyemprotan saat ini masih lebih diprioritaskan pada areal sekitar jalur keluar/masuk di dua daerah ini, baik Kota Tual maupun Maluku Tenggara. Pintu masuk itu, seperti pelabuhan Yos Sudarso Tual, Bandara Karel Saidsitubun Langgur dan Pelabuhan Elat.

“Kita harus membentengi pintu masuk utama di dua wilayah ini + kecamatan Kei Besar (pelabuhan Elat), mengingat pelabuhan Elat ini merupakan jalur yang telah diprogramkan sebagai jalur masuk Tol Laut.  Antisipasi pencegahan dini terhadap penyebaran virus Corona di 3 titik lokasi utama tersebut sangat perlu dilakukan guna meminimalisasi penyebaran virus itu di dua daerah ini” ujarnya.

Kepala BPBD Malra ini menegaskan, pihaknya akan berupaya semaksimal mungkin untuk proses penyemprotan dapat menjangkau seluruh wilayah kecamatan, khususnya wilayah Kecamatan Kei Besar (areal pelabuhan Elat). Apabila, pengadaan alat penyemprotan yang sudah dipesan telah tiba.

“Kita menunggu satu dua hari ini, apabila alatnya sudah tiba, pasti kita akan lakukan penyemprotan hingga menjangkau wilayah tersebut,” tandasnya. (Gerry)


Editor : Ridwan Kalengkongan

Baca Juga

Berita Populer

Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar