Marrin News

Longsor Dipetak 20, Warga Minta Pemkot Segera Ambil Langkah

Akibat Longsor Di Kompleks petak 20
Marrin News, Tual.- Akibat intensitas hujan beberapa hari ini, Kondisi Tebing setinggi kurang lebih 4 meter yang berada dikompleks petak 20, Kelurahan Lodar El Kecamatan Dullah Selatan Kota Tual, longsor dan mengancam pemukiman warga.

Pantauan wartawan, akibat longsor, akses jalan menuju kompleks tersebut terhambat, beruntung   longsor tersebut  tidak memakan korban jiwa maupun rumah warga.

warga saat membersihkan jalan
Alfaris Enmemi salah satu warga yang ditemui Kepada wartawan membenarkan hal tersebut, bahwa kejadian yang terjadi pada  Senin (5/12/2016) itu tidak berakibat fatal bagi warga sekitar namun dirinya meminta agar ada langkah pencegahan dari pemerintah kota tual terkait persoalan tersebut.

Dikatakanya Meski longsor belum menimbulkan kerugian namun warga merasa sangat kawatir, sebab terjadinya longsor disetiap musim hujan dan semakin besar  membuat  tebing berongga, serta bebatuan yang ada di atasnya mulai berjatuhan.

"Setiap musim hujan, pasti terjadi longsor dan akhirnya tanah serta bebatuan menutupi jalan yang sering di lewati " katanya

Kondisi Jalan Setapak 
Menurutnya Jika hujan deras yang kerap turun seperti sekarang ini. dipastikan, jika tidak segera ditangani dengan baik maka, ini akan berdampak pada beberapa rumah yang berada sangat dekat dengan tebing akan terkena longsoran. 

"Ada beberapa rumah warga yang sangat dekat dengan lokasi longsor, jika tidak di tangani dari sekarang saya kuatir akan berdampak buruk pada rumah warga" ujarnya

Untuk itu dirinya meminta kepada Pemerintah Kota Tual melaui Dinas terkait, kiranya dapat menurunkan bantuan untuk mencegah longsor yang semakin besar dan akhirnya menimbulkan kerugian.



Selain itu, dirinya juga meminta agar jalan setapak yang sering dilalui warga yang kini rusak parah selain akibat longsor, jalan tersebut selama dikerjakan 8 Tahun dapat diperbaiki, mengingat jalan tersebut merupakan jalan pintas satu-satunya bagi warga petak 20 untuk ke-jalan umum. (RD-07)

Editing : Iwan Kalengkongan

Baca Juga

Berita Populer

Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar