Marrin News

Inilah Hasil Rapat Perdana Panitia Pesprani Ke-IV Tingkat Provinsi Maluku

Rapat Perdana Pesparani

Tual, Marrinnews.com.- Kota Tual yang di percayakan sebagai tuan rumah pelaksanaan Pesta Paduan Suara Gerejani (Pesparani) Ke-4 Tingkat Provinsi Maluku terlihat mulai mempersiapkan diri yang diawali dengan menggelar rapat perdana panitia yang berlangsung di aula Balai Kota Tual pada Selasa (7/01/2020).

Pantauan media ini Wakil Wali Kota Tual Usman Tamnge selaku Penanggungjawab memimpin langsung jalanya rapat didampingi Ketua Harian Drs. Djamaludin Rahareng dan Sekretaris Panitia Johanis Petrus Ngamelubun, SP.

Rapat di gelar sebagai tindaklanjut atas surat Keputusan Gubernur Maluku Nomor 269 Tahun 2019 tentang Pembentukan Panitia Penyelenggara Pesta Paduan Suara Gerejani IV Tingkat Provinsi Maluku Tahun 2020, yang akan dilaksanakan pada bulan Juli 2020.

Terlihat, guna memastikan kehadiran seluruh panitia, Wakil Wali Kota Usman Tamnge membacakan nama satu persatu sesuai SK yang terdiri dari Dewan Pelindung,  Penanggungjawab, Pengarah, Ketua Umum, Ketua Harian, Wakil Ketua, Sekretaris, Wakil Sekretaris, Bendahara, Wakil Bendahara, Pembantu Bendahara, 17 Bidang dan 2 Sub Bidang.
Dharma Wanita Pemkot Tual

Dalam arahanya Wakil Wali Kota mengingatkan sekaligus memperingatkan dengan tegas bagi pimpinan OPD yang terlibat dalam kepanitiaan agar bertanggung jawab dan berpartisipasi dengan serius dalam menyukseskan Pesparani Ke-IV.

" Saya akan meminta izin Wali Kota untuk turun langsung memantau kerja panitia, apabila ada panitia terlebih khusus pimpinan OPD yang tak berpartisipasi maka akan dievaluasi, " Ujar Tamnge.

Usai arahan dan masing masing Bidang menyampaikan pokok pikiranya dalam memboboti kerja kepanitiaan. Forum pun akhirmya menyepakati pada pekan depan rapat akan kembali dilanjutkan dengan agenda masing masing bidang memasukan rencana kerja serta anggaran untuk di diskusikan bersama.


Hadir dalam rapat perdana Wakapolres Malra, Kasdim, Kepala PPN, Kepala BPDM, Pimpinan OPD, Staf Ahli Wali Kota, Asisten Wali Kota, Dharmawanita serta undangan lainya. (MN_86)

Editor : Ridwan Kalengkongan

Baca Juga

Berita Populer

Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar